Nahas! Rem Blong, Bus Pariwisata Tabrak Pengendara Hingga Tewas di Kota Batu

Kota Batu, iKoneksi.com – Kota Batu digemparkan oleh kecelakaan tragis yang melibatkan sebuah bus pariwisata di depan Batu Town Square (Batos), Rabu (8/1/2025). Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 18.00 WIB ketika bus yang melaju dari Jalan Imam Bonjol menuju Kota Malang kehilangan kendali saat menuruni jalan.

Salah seorang warga yang menyaksikan kejadian, namun enggan disebutkan namanya, menjelaskan kecelakaan berlangsung begitu cepat.

“Bus itu saya lihat hendak turun dari jalan imam bonjol atas, tetapi saat menurun sepertinya remnya blong dikarenakan kecepatannya tidak berkurang sehingga menabrak kendaraan roda dua dan empat yang ada di depannya berakibat kendaraan tersebut remuk,” ungkapnya.

Dampak dari kecelakaan ini sangat mengerikan. Ia menyebutkan terdapat korban meninggal dunia di lokasi kejadian, dengan jumlah yang diduga mencapai tiga hingga empat orang.

“Saya lihat ada beberapa korban yang sudah ditutupi kantong jenazah, sementara petugas medis sibuk melakukan penanganan,” terangnya.

“Proses evakuasi dan penanganan terhadap korban terus dilakukan oleh pihak berwenang,” sambungnya.

Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polres Batu, Ipda Hendri Setiawan, membenarkan adanya kecelakaan tersebut.

“Iya benar laka bus. Untuk penyebabnya, kami masih menuju ke TKP,” ujarnya singkat kepada awak media pada Rabu, (8/1/2024).

Hingga berita ini diturunkan, situasi di lokasi kejadian masih dalam penanganan petugas. Polisi juga mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas guna menghindari kejadian serupa. (04/iKoneksi.com)

Komentar