Open House UM: Kenali Lebih Dekat Kampus dan Prodi Favoritmu

Kota Malang, iKoneksi.com – Universitas Negeri Malang (UM) kembali menggelar kegiatan Open House di Graha Cakrawala pada Kamis (23/01/2025) dan Jum’at (24/01/2025). Kegiatan ini terbuka untuk umum, khususnya bagi para siswa SMA, SMK, dan MA, serta Kepala Sekolah, Guru Pendamping, dan orang tua siswa yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai pendaftaran di UM.

Selama dua hari penyelenggaraan, Open House UM memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengenal lebih dalam tentang keunggulan kampus ini dan berbagai informasi penting mengenai pendaftaran. Kegiatan yang digelar di ruang serbaguna Graha Cakrawala ini menampilkan berbagai rangkaian acara menarik, mulai dari pameran, stand tiap fakultas, hingga talkshow interaktif yang diadakan untuk memberikan gambaran jelas terkait proses seleksi mahasiswa baru di UM.

Pada sesi talkshow, para pembicara yang dihadirkan adalah Prof. Dr. H. Ibrahim Bafadal, M.Pd., Wakil Rektor I UM; Prof. Dr. Suyono, M.Pd., Direktur Pendidikan; dan Dr. Rizky Firmansyah, S.E., MSA, CSRS, CAP, CRA., Kepala Sub Direktorat Seleksi. Mereka menjelaskan berbagai jalur seleksi yang tersedia bagi calon mahasiswa, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur Mandiri.

Prof. Arif Nur Afandi, S.T., M.T., MIAEng, Ph.D., yang juga turut hadir pada kesempatan tersebut, menjelaskan bahwa kegiatan Open House kali ini mengusung konsep yang berbeda dari tahun sebelumnya. Ini merupakan kelanjutan dari sosialisasi online yang telah diadakan pada Senin (13/01/2025).

“Kami mengadakan Open House secara online se-Indonesia, untuk memperkenalkan potensi, keunggulan, serta berbagai fakultas dan prodi di UM. Kami juga memaparkan bagaimana cara mendaftar di UM,” ujar Arif.

Menurut Prof. Arif, kegiatan ini sangat terbuka untuk masyarakat umum dan sudah menyebar ke berbagai daerah. Bagi yang ingin hadir, mereka cukup mengonfirmasi kehadiran melalui pamflet yang disebarkan di Instagram.

“Terima kasih bagi kalian yang sudah datang dari Ponorogo, Probolinggo, Sidoarjo, hingga Malang Raya. Kehadiran kalian sangat kami sambut dengan antusias, dan semoga di hari kedua lebih banyak lagi yang hadir,” papar Arif.

Pada pameran kali ini, setiap fakultas di UM membuka stand dengan konsep baru yang lebih interaktif.

“Meskipun fakultas dan program studi (prodi) yang tersedia masih sama seperti tahun lalu, kemasan pameran kali ini lebih menarik dan modern. Siswa, orang tua, atau guru yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut bisa langsung mendatangi masing-masing stand yang telah disediakan,” sebutnya.

Berikut adalah daftar fakultas yang terdapat di Universitas Negeri Malang:

  1. Fakultas Ilmu Pendidikan
  2. Fakultas Sastra
  3. Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam
  4. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  5. Fakultas Teknik
  6. Fakultas Psikologi
  7. Fakultas Ilmu Sosial
  8. Fakultas Ilmu Keolahragaan
  9. Fakultas Vokasi
  10. Fakultas Kedokteran

Meskipun program studi di UM masih sama dengan tahun sebelumnya, Arif menambahkan UM tengah memperbarui akreditasi dan berencana membuka prodi baru pada tahun 2026, setelah akreditasi selesai diperbarui.

“Kami masih mempertahankan prodi yang sama karena masih berproses dalam memperbarui akreditasi. Setelah itu, UM akan membuka prodi baru yang berpotensial,” jelas Arif.

Dengan adanya Open House ini, calon mahasiswa diharapkan dapat lebih mengenal kampus UM dan berbagai fakultas yang ada, serta mempersiapkan diri dengan lebih baik untuk memilih program studi yang sesuai.

“Acara ini menjadi sarana penting bagi mereka yang ingin melanjutkan pendidikan di UM, sekaligus memberikan informasi yang jelas dan akurat mengenai pendaftaran dan persyaratan yang diperlukan,” tandas Arif. (04/iKoneksi.com)

Komentar